Siswa di Aceh Ikut UN Sistem Komputer

0
58
Suasana UN di Banda Aceh/Salman iqbal

Sebanyak 339 orang siswa di tiga SMA/Sederajat di Provinsi Aceh akan mengikuti ujian nasional dengan sistem komputer atau computer based test (UN-CBT), 13-16 April 2015.

“Ada tiga sekolah di Aceh yang mendapat kesempatan untuk mengikuti ujian dengan menggunakan komputer. Sekolah yang melaksanakan UN-CBT ini hasil verifikasi nasional,” kata Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Aceh Hasanuddin Darjo kepada wartawan di Banda Aceh, Kamis.

Ia menjelaskan ketiga sekolah yang mendapat kesempatan untuk ikut ujian dengan komputer itu adalah SMKN 1 Singkil Utara, Kabupaten Singkil sebanyak 81 orang, SMKN 1 Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat sebanyak 168 orang dan SMAN 4 Wirabangsa, Kabupaten Aceh Barat sebanyak 90 orang.

Menurut dia, berbagai persiapan untuk pelaksanaan ujian nasional dengan komputer tersebut telah disiapkan masing-masing sekolah penyelenggara.

“Semua persiapannya sudah siap dan seluruh sekolah yang ujiannya dengan computer atau CBT menyatakan telah siap untuk melaksanakan UN,” katanya.

Hasanuddin Darjo berharap pada pelaksanaan UN tahun selanjutnya jumlah sisswa dan SMA/Sederajat yang ikut dengan menggunakan computer tersebut dapat terus bertambah.

Ia menyebutkan jumlah peserta UN tingkat SMA/sederajat di provinsi itu pada tahun 2015 sebanyak 72.789 orang yang terdiri dari 56.872 orang SMA/MA, 11.971 orang SMK, 3.981 Paket C dan 55 orang SMALB.

Adapun jumlah sekolah yang melaksanakan ujian nasional di provinsi ujung paling barat Indonesia itu sebanyak 980 sekolah SMA/Sederajat.(antara)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.