Demo BBM Ricuh, 4 Mahasiswa Ditangkap

0
76

Aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM di Kota Banda Aceh berlangsung ricuh, belasan Mahasiswa dari Unsyiah Banda Aceh yang melakukan aksi di depan gedung DPR Aceh terlibat aksi baku hantam dengan sejumlah anggota Polisi.

Akibatnya empat orang mahasiswa ditangkap oleh pihak kepolisian dan digeladang ke Mapolresta Banda Aceh. Ke empat mahasiswa tersebut masing-masing, T. Farhad Wardhana, Reza Maulana, Herianda dan M. Ziaurrahman.

Koordinator Mahasiswa Unsyiah Peduli Rakyat  T. Farhad Wardhana dalam orasinya mengajak seluruh elemen rakyat untuk menolak kenaikan harga BBM, menurutnya kebijakan menaikkan harga BBM bukanlah hal yang mendesak, karena pemerintah masih memiliki alternative lain untuk menyelamatkan Negara tanpa harus mencabut subsidi BBM.

“Negara bukannya berupaya mengentaskan kemiskinan, tetapi malah membuat kebijakan-kebijakan yang membuat angka kemiskinan semakin bertambah”lanjutnya.

Farhad menambahkan pihaknya juga berharap DPR Aceh dan pemerintah Aceh untuk berupaya membela kepentingan rakyat Aceh dengan cara ikut serta menolak kenaikan harga BBM.

Dalam aksi itu Mahasiswa ikut membakar ban bekas dan foto SBY, pihak kepolisian menuding aksi itu tidak ada izin, namun Mahasiswa membantah tudingan itu.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.