Bapedal Uji Emisi Ratusan Kendaraan di Banda Aceh

Badan Pengendalian Dampak Lingkungan (Bapedal) Aceh melakukan uji emiisi ratusan kendaraan roda empat yang melintasi jalan Muhammad Hasan, Lueng Bata Banda Aceh, Rabu (18/05).

Tujuan dari kegiatan yang akan dilaksanakan selama tiga hari itu sendiri sebagai evaluasi terhadap kualitas udara di perkotaan.

Kepala Bidang Amdal Bapedal Aceh Rosmayani menyebutkan seiring dengan bertambahnya jumlah kendaraan berdampak pada kualitas udara di perkotaan. Ia menyebutkan dari pelaksanaan uji emisi tahun-tahun sebelumnya kualitas udara di kota Banda Aceh masih tergolong baik dan mendapatkan nominasi, bahkan pernah mendapatkan nominasi satu nasional.

“Untuk melihat kualitas udara diperkotaan, tidak hanya dilakukan dengan uji emisi, tapi juga melakukan pemantauan kualitas udara dan kepadatan lalulintas, tiga itulah yang mendukung. Nantinya hasil itu akan dievaluasi pihak kementrian lingkungan hidup dan kehutanan, dan Alhamdulillah dari beberapa kali kita laksanakan, kota Banda Aceh pernah masuk nominasi,”ujarnya.

Rosmayani menambahkan, kegiatan Uji emisi itu rutin dilaksanakan satu tahun sekali dengan anggaran dari APBN. Target kendaraan yang dilakukan uji emisi sebanyak seribu unit kendaraan roda empat.

Rosmayani menyebutkan kegiatan uji emisi itu turut dibantu Dirlantas Polda Aceh dan Dinas Perhubungan kota Banda Aceh.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads