DMI: Belum Ada Panduan Konsep Pembangunan Masjid

0
75
Masjid Raya Baiturrahman merupaka salah satu tujuan kunjungan wisatawan/salman iqbal

Dewan Masjid Indonesia (DMI) mengadakan sayembara “online” desain arsitektur masjid sebagai upaya menghadirkan partisipasi masyarakat dalam menciptakan rancangan masjid yang baik.

“Kegiatan ini (sayembara) merupakan istruksi dan permintaan langsung dari Ketua Umum DMI Jusuf Kalla agar ada panduan desain dan langkah-langkah membangun masjid yang detail, benar, dan efektif,” ujar Ketua Panitia Sayembara Desain Arsitektur Masjid (SDAM) Hery Sucipto di Jakarta, Rabu (25/3).

Hingga saat ini, menurut pria yang juga menjabat sebagai Sekretaris Bidang Kominfo, Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Antarlembaga DMI itu, belum ada panduan literatur arsitektur yang menjelaskan konsep pembangunan masjid yang tepat.

Akibat masalah tersebut, saat ini masih terdapat sejumlah masjid yang dibuat tanpa memiliki tata lokasi serta arsitektur yang benar, sehingga masjid yang baru dibangun kemudian harus dibongkar kembali.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa pembangunan beberapa sarana ibadah umat Islam itu, juga kerap dilakukan pada kondisi tanah yang salah hingga memunculkan bangunan-bangunan mangkrak tanpa dapat digunakan untuk ibadah.

“Banyak masjid secara kaidah Islam juga harus dibenahi, oleh karena itu ajang ini juga digunakan untuk mengedukasi masyarakat dari sisi ajaran agamanya,” katanya.

Sementara itu, Perwakilan Ikatan Arsitek Indonesia (IAI), Ruben Tangido mengatakan, rancangan yang terpilih kelak berpotensi digunakan sebagai standar pembangunan masjid nasional, namun hal tersebut hanya pada desain umum sedangkan gagasan selanjutnya tetap dapat dikembangkan masyarakat setempat.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.