Jamaah Kloter Satu Aceh Kesulitan Makanan

Jamaah calon haji (JCH) yang tergabung dalam Kloter  satu Embarkasi Banda Aceh,   dilaporkan kesulitan mendapatkan makanan di Mekkah, Saudi Arabia, namun demikian kondisi jamaah dilaporkan masih baik.

Hal demikian diungkapkan Humas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Banda Aceh Akhyar di Banda Aceh, Kamis (25/09/2014).

Akhyar menyebutkan khusus jamaah Kloter satu tempat tinggalnya lumanyan dari Masjidil Haram dan jarang didapati penjual makanan, akan tetapi diakuinya secara keseluruhan dari kloter satu sampai kloter empat sudah melaksanakan ibadah umroh wajib yang difasilitasi oleh petugas di kota Mekkah.

“Ada memang penjual diemperan tapi itu illegal yang tidak dibenarkan oleh pihak baladiyah Kalau kita satpol PP, makanya penjual ini banyak yang lari kalau datang petugas”ujarnya disela-sela pelepasan jamaah calon haji kloter enam.

Ia mengatakan Calon haji kloter satu Embarkasi Banda Aceh sebanyak 440 orang. Mereka berasal dari Kota Banda Aceh, Kabupaten Aceh Besar, dan Aceh Timur. Mereka diberangkatkan dari bandara Sultan Iskandar Muda pada 19 September 2014.

Sementara itu Menyangkut dengan kondisi keseluruhan jamaah calon haji asal Aceh, ia menyebutkan semuanya dalam kondisi sehat. Hingga saat ini sudah 2.194 calon haji asal Aceh sudah berada di Tanah Suci, Mekkah.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads