Kajati Aceh Lantik Kajari Aceh Besar dan Bener Meriah

0
100
Kajati Aceh Lantik Kajari Aceh Besar dan Bener Meriah/Ist

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Aceh, Irdam, SH. MH, melantikan dua Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) yaitu Kajari Aceh Besar dan Bener Meriah di Aula Kejati Aceh, Kamis (23/1/2020).

Dua pejabat kejaksaan yang dilantik adalah Rajendra Dharmalinga sebagai Kajari Aceh Besar menggantikan Mardani SH dan Agus Suroto SH sebagai Kajari Bener Meriah menggantikan Rahmat Azhar SH MH.

Sementara Mardani selanjutnya diangkat sebagai Kajari Pekalongan, Jawa Tengah dan Rahmat Azhar diangkat Kajari Karimun di Kepulauan Riau.

Selain melantik dua Kajari, dalam kesempatan yang sama juga dilantik dua Koordinator pada Kejati Aceh yaitu Siti Holija Harahap SH MH dan Mangantar Siregar SH.

Irdam dalam sambutannya berharap pejabat baru agar dalam mengembankan amanat selalu mengutamakan profesionalisme, selalu berkoordinasi dengan sesama penegak hukum dan instansi terkait.

Selain itu, Irdam juga meminta kepada pejabat baru untuk saling mengjaga kebersamaan dalam lingkungan kerja sehingga beban pekerjaan dapat terselesaikan dengan baik.

“Kepada pejabat yang dimutasi kami ucapkan terimakasih atas dedikasinya selama bertugas di Kejati Aceh, mudah-mudahan memberikan prestasi yang gemilang di tempat yang baru,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.