6 Juta Penduduk Belum Rekam e-KTP

Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyatakan sebanyak 6.160.452 jiwa penduduk Indonesia belum melakukan perekaman e-KTP. Pihaknya menargetkan seluruh proses perekaman e-KTP bisa selesai pada November tahun ini.

“Selama saya menjabat sebagai Menteri Dalam Negeri masalah e-KTP belum selesai seluruhnya. Karena sampai sekarang masih ada sekitar 6.160.452 jiwa yang belum melakukan perekaman,” kata Tjahjo, saat membuka acara Musrembang Jabar, di Hotel Intercontinental, Kabupaten Bandung, Kamis (13/4/2017).

Berdasarkan data terakhir jumlah penduduk Indonesia hingga 2017 sebanyak 257.912.349 jiwa. Dari jumlah tersebut ada sebanyak 182.588.494 jiwa yang wajib memiliki e-KTP. Sementara yang sudah melakukan perekaman e-KTP berjumlah sebanyak 172.046.898 jiwa atau sebesar 96,54 persen.

Menurutnya proses perekaman e-KTP ini perlu peran serta masyarakat. Karena bagaimanapun tanpa kesadaran warga perekaman e-KTP ini tidak akan selesai. Dia juga meminta para kepala daerah mengajak warganya untuk segera melakukan perekaman.

Selain pemerintah daerah melalui Disdukcapil menyampaikan kebutuhan blanko secara akurat untuk daerahnya. Sebab pada November 2017 mendatang pihaknya menargetkan perekaman terhadap warga yang belum bisa segera rampung.

“Kita ingin November ini bisa selesai. Sehingga nantinya, masing-masing kepala daerah bisa mengakses langsung data penduduk dan sudah memiliki datanya,” ujarnya. detik

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads