Digemari Wisatawan, Disbudpar Perkuat SDM Pengemudi Becak

Dalam rangka mendukung destinasi wisata halal di provinsi Aceh, dinas Pariwisata Kota Banda Aceh memperkuat pengetahuan kepariwisataan bagi pengemudi transportasi di kota Banda Aceh seperti becak dan taksi.

Kepala Dinas Pariwisata Banda Aceh M. Riza menyebutkan, sosialisasi tersebut guna memperkuat pariwisatadi Banda Aceh sehingga pelayanan kepada wisatawan lebih baik kedepan.

Ia mencontohkan transportasi becak motor, merupakan salah satu model transportasi yang disukai oleh wisatawan.

“Karena becak ini unik, dan wisatawan biasa mencari yang unik dan murah, maka kita perkuat SDM pengemudi becak, misalnya bagaimana becak ini menyaipakan kartu nama, sehingga wisatawan semakin senang dengan Aceh,”lanjutnya.

Sementara untuk Tarif transportasi di  Banda Aceh, diakuinya akan dilakukan koordinasi dengan dinas perhubungan sehingga ada satu tarif yang pasti, sehingga pengemudi juga tidak memanfaatkan situasi.

“Jadi semakin mereka baik, semakin mereka ramah maka pendapatan mereka akan meningkat. Karena tamu ini nanti akan senang naik becak,”ujarnya.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads