Banda Aceh Raih Adi Upaya Puritama

Salman Iqbal – Antero

Pemerintah Kota Banda Aceh tahun 2010 ini meraih Piala Adi Upaya Puritama atas keberhasilannya dalam tata kelola kota dari segi tata kelola perumahan dan pemukiman yang ada di kota Banda Aceh.

Sesuai dengan keputusan dewan juri dari  kementrian negara perumahan, Pemko Banda Aceh meraih Juara I. Disusul Pemko Cimahi sebagai Juara II dan Pemko Pekalongan sebagai Juara III.

Walikota Banda Aceh, Mawardi Nurdin, mengatakan pada tanggal 4 agustus 2010 lalu pemerintah kota Banda Aceh mempresentasikan program – program yang dijalankan dalam penataan kota seperti pembangunan rusunawa, memperbanyak ruang terbuka hijau seperti di Tibang, Surien dan Deah Raya.

“Pekalongan, Cimahi dan kota Banda Aceh yang menjadi kota yang layak mendapat Piala Adi Upaya Puritama. Saya nggak tau apa itu Adi Upaya Puritama, jadi ini adalah salah satu piala yang diperuntukan kepada kota yang telah memiliki komitmen dalam penataan perumahan yang ada di Indonesia” katanya.

Mawardi menambahkan Piala Adi Upaya Puritama akan diserahkan oleh Presiden SBY pada  bulan oktober mendatang di istana negara, yang akan diserahkan kepadanya beserta Gubernur Aceh, Irwandi Yusuf. selain itu Pemko Banda Aceh juga akan diberikan bantuan program sebagai reward atas keberhasilan tersebut.


 

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads