339 Siswa di Aceh Ujian Nasional Berbasis Komputer

Pemerintah melakukan ujicoba Ujian Nasional (UN) berbasis komputer atau Computer Base Test (CBT) di provinsi Aceh, namun dari 980 sekolah peserta Ujian Nasional di provinsi Aceh, hanya tiga sekolah yang berkesempatan melaksanakan ujian berbasis computer.

Ketiga sekolah tersebut masing-masing SMKN 1 Singkil Utara, SMKN 1 Meulaboh dan SMA Negeri 4 Wirabangsa Meulaboh.

Kepala Dinas Pendidikan Aceh Hasanudin Darjo mengatakan pelaksanaan ujian berbasis computer dilakukan untuk mengindari kecurangan-kecurangan berupa kebocoran soal ujian kepada siswa. Menurutnya tahun ini baru tiga sekolah di Aceh yang siap melaksanakan ujian berbasis komputer.

Hasanudin mengatakan pelaksanaan Ujian Nasional berbasis komputer dilaksanakan mulai tanggal 13-21 April 2015.

“Sekolah kita mendapat kesempatan sebagai peserta Ujian Nasional CBT, jadi mereka tidak mengunakan lembaran jawaban biasa, dan sekolah kita yang tiga ini siap melaksanakannya,”lanjutnya.

Hasanudin menambahkan siswa yang mengikuti ujian berbasis komputer berjumlah 339 siswa masing-masing 81 siswa pada SMKN 1 Singkil Utara,  168 siswa SMKN 1 Meulaboh dan 90 siswa pada SMA Negeri 4 Wirabangsa Meulaboh.

Hasanudin menyebutkan Ujian Nasional tahun ini tidak mempengaruhi kelulusan siswa, akan tetapi berguna bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads