Aktifis Perempuan Aceh Tolak Ajang Miss World

Puluhan aktifis perempuan dari Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Aceh melakukan aksi damai menolak penyelengaraan kontes Miss World di Indonesia.

Mereka juga Menyerukan kepada seluruh masyarakat Indonesia agar menolak penyelenggaraan kontes Kecantikan yang merendahkan martabat kaum Perempuan tersebut.

Koordinator aksi Ervina dalam orasinya mengatakan kontes Miss World adalah ajang  ekploitasi perempuan, diskriminasi dan ajang penyesatan budaya bangsa, pihaknya Mendesak kepada panitia dan pihak terkait lainnya untuk segera membatalkan acara tersebut demi terjaganya budaya Indonesia yang menjunjung budaya ke-timuran,

“Kami Perempuan Aceh Mendesak penyelenggara untuk segera menghentikan penyesatan penyelenggaraan Miss World”lanjutnya

Menurutnya Pemerintah Indonesia seakan telah dibutakan oleh tujuan acara tersebut yang mengatasnamakan promosi pariwisata, demi pertumbuhan ekonomi dan sebagainya dengan tanpa mengindahkan aspek sentral lainnya.

“Padahal jika dilihat dari konteksnya, kontes ini tak ubahnya hanya sekedar ajang ekploitasi terhadap perempuan semata”ujarnya lagi.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads