Ghufran ZA Kembali Pimpin PKS Aceh

Ghufran Zainal Abidin kembali terpilih menjadi ketua Dewan Perwakilan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW-PKS) Aceh periode 2010-2015 dalam musyawarah wilayah PKS Aceh yang berlangsung di Banda Aceh sejak tanggal 7 hingga 10 Oktober 2010.

Sedangkan untuk possisi ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) terpilih Bustanil Arifin yang merupakan bekas anggota DPR Aceh periode 2004 – 2009, ketua Dewan Syariah Wilayah (DSW) dipercayakan kepada Muhammad Rum dan sekretaris partai jatuh kepada Saifunsyah yang merupakan bekas wakil ketua DPRK Aceh besar periode yang lalu.

Ghufran mengatakan setelah musyawarah wilayah ke dua ini PKS juga akan melakukan musyawarah tingkat kabupaten kota karena tahun 2010 menurutnya merupakan tahun konsolidasi, hal itu dilakukan untuk mempersiapkan Pemilukada di tahun 2011.

“Setelah muswil ini kita kan langsung konsolidasi ke kabupaten kota, karena tahun ini sudah dicanangkan DPP sebagai tahun konsolidasi, akan dipilih pengurus baru di kabupaten kota, sehingga 2011 kita kan mulai kerja persiapan pemilu 2014 serta berpartisipasi dalam Pemilukada di Aceh” jelasnya.

Ghufran menambahkan dalam rangka mempersiapkan Pemilukada PKS Aceh untuk tingkat provinsi tidak bisa mengusung calon sendiri karena hanya mempunyai empat kursi sehingga harus berkoalisi dengan partai lain baik itu partai nasional dan partai lokal.

Sedangkan untuk kota Banda Aceh, PKS akan mengusung calon sendiri, akan tetapi pihaknya tetap membuka peluang koalisi dengan partai lain untuk mengusung calon Walikota Banda Aceh periode 2011 – 2016. (im)

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads