Kampus Sementara IAIN Ar Raniry Diresmikan

Seiring dengan Rekontruksi bangunan kampus IAIN Ar-Raniry Banda Aceh, pihak rektorat akan memindahkan sebagian besar mahasiswanya ke Universitas Iskandar Muda selama kurang lebih 2 tahun hingga 2012, Hal tersebut dikatakan Rektor IAIN Ar Raniry, Farid Wajdi pada peresmian kampus sementara IAIN Ar Raniry di Unida Banda Aceh.

Farid menambahkan ini menjadi ajang silaturahmi dan sharing ilmu dengan sesama mahasiswa yang belajar disana, dan diperkirakan sekitar 33 ruang belajar UNIDA telah siap menampung mahasiswa IAIN Ar Raniry.

Sementara Pembantu Rektor I Unida, Alfian Rusydi mengatakan senang dengan datangnya mahasiswa IAIN ketempatnya, bahkan beberapa waktu lalu ia pernah menawarkan dosen-dosen IAIN untuk mengajar disana.

Menurut informasi Fakultas Tarbiyah ditempatkan di UNIDA, MAN Rukoh, dan Universitas Iskandar Tsani di Desa Alue Naga, Banda Aceh, Fakultas Dakwah ditempatkan di SMU Adidharma, Fakultas Adab di MAN Tungkop, dan Fakultas Ushuluddin di Asrama Haji. Sementara Fakultas Syariah berpusat di STIES AMBA Lamgugop, sedangkan pascasarjana pindah ke STIK Pante Kulu, Darussalam.

http://radioantero.net/savedeposit/audio/feb 10/100228_fikri_peresmian perpindahan IAIN ke Unida.mp3

Author: Rizal Fikri
Positon: Reporter
 

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads