DPRK Kembali Minta Perluasan Wilayah Banda Aceh

0
53

Ketua DPRK Banda Aceh Arif Fadillah meminta perhatian dan kebijakan gubernur Aceh Irwandi Yusuf menyangkut perluasan wilayah kota Banda Aceh.

Hal demikian disampaikan Arif Fadillah pada pelantikan Walikota dan wakil walikota Banda Aceh 2017-2022 Aminullah Usman-Zainal Arifin di gedung DPRK setempat, Jumat (0707).

Turut hadir pada pelantikan itu Bupati Aceh Besar terpilih Mawardi Ali. Seperti diketahui, persoalan perluasan wilayah Banda Aceh dengan mengambil sebagian wilayah Aceh Besar sudah menjadi isu yang cukup lama dibicarakan, bahkan sebelumnya puluhan kepala desa dan aparatur gampong di kecamatan Darul Imarah kabupaten Aceh Besar menyatakan diri ingin bergabung ke Banda Aceh.

Arif Fadilah mengatakan sebagai ibu kota provinsi, kota Banda Aceh merupakan kota terkecil luas wilayahnya jika dibandingkan dengan ibukota-ibukota provinsi lainnya di indonesia, yakni hanya memiliki wilayah seluas 61,36 km persegi.

“Terkait kondisi tersebut, pada kesempatan yang mulia ini, kami meminta perhatian dan kebijakan gubernur Aceh menyangkut perluasan wilayah kota Banda Aceh,”lanjutnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.