Pemerintah Aceh melalui Dinas Kelautan Perikanan (DKP) Provinsi Aceh mengampanye makanan hasil olahan laut yang dirangkai dalam acara Aceh Seafood Festival 2015 di Banda Aceh, Sabtu (31/10).
Kampanye makanan hasil olahan laut tersebut dilaksanakan Sabtu (31/10). Acara digelar sehari penuh di Taman Sari, Banda Aceh. Festival tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua PKK Aceh Niazah A Hamid.
Niazah A Hamid yang juga Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Aceh, mengajak masyarakat Aceh untuk meningkatkan konsumsi ikan dan hasil olahan laut. Sebab, menurut Ummi Niazah, hasil itu memiliki kandungan protein tinggi yang sangat bermanfaat bagi tubuh manusia.
Ummi Niazah juga mengimbau dinas pendidikan di seluruh Aceh agar mendorong kantin di sekolah-sekolah dapat menyediakan menu-menu berbasis ikan bagi pelajar. Ummi Niazah juga berharap jajaran pemerintahan di Aceh berkenan mendukung kampanye makan ikan melalui program yang ada di lembaga masing-masing. ADV