Salman Iqbal – Antero
Dari hasil sensus penduduk tahun 2010 yang dilaksanakan serentak secara nasional pada bulan mai 2010 di Provinsi Aceh, Badan Pusat Statistik (BPS) setidaknya mendata lebih dari 200 warga Aceh yang berusia di atas 100 tahun.
Dari sekitar 200 orang yang berusia di atas 100 tahun tersebut, orang tertua Aceh dipastikan disandang oleh Ibnu Umar, warga Manggeng, Kabupaten Aceh Barat Daya, yang saat ini berusia 140 tahun. Sedangkan untuk perempuan tertua saat ini berusia 137 tahun, disandang oleh Nyak Unah warga Labuhan Haji Barat, Aceh Selatan dan Kani, warga Blangkejeren, Gayo Lues.
Kepala Badan Pusat Statistik Aceh, Syech Suhaimin, mengatakan orang tertua tersebut akan di verifikasi kembali secara detail dan jika data tersebut benar adanya maka yang bersangkutan akan mewakili Aceh dalam pemilihan orang tertua di Indonesia. “ini belum kita verifikasi, tetapi akan kita verfikasi, lagi pun pemda kita belum merespon masalah orang tertua, apa mau diberi penghargaan atau tidak, tetapi dikabupaten kota sudah banyak yang menginventarisir orang tertua, mungkin mau diberikan penghargaan tapi untuk tingkat provinsi belum” lanjutnya.
Suhaimin menambahkan pendataan khusus terhadap orang – orang berusia tinggi itu merupakan bagian dari pelaksanaan Sensus Penduduk 2010. Hasil sementara sensus penduduk, jumlah penduduk Aceh diperkirakan mencapai empat juta empat ratus lima puluh ribu jiwa, namun untuk pengumuman finalnya akan di umumkan oleh Gubernur Aceh pada tanggal 17 Agustus mendatang atau pada upacara hari kemerdekaan.