Gempa 5.0 SR Guncang Aceh

Rizal Fikri – Antero

Sebagian warga di Kota Banda Aceh merasakan getaran gempa berkekuatan 5,0 pada Skala Richter (SR), Selasa, sekitar pukul 09.10 WIB, namun tidak menimbulkan menggangu aktifitas warga.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Mata Ie di Aceh Besar  mencatat gempa tersebut berpusat di kawasan Pulau Andaman, India atau pada koordinat 10,96 Lintang Utara-93,47 Bujur Timur.

Petugas Operasional BMKG stasiun Mata Ie, Akbar, menyebutkan gempa tersebut dengan kedalaman 10 kilometer, dan dirasakan masyarakat Kota Banda Aceh berkisar antara II hingga III MMI. “Gempa yang menurut alat pencatat kekuatan gempa (seismograf) terjadi pukul 09.00 WIB itu tak membuat penduduk panik,” katanya

Sementara itu, salah seorang warga Kota Banda Aceh menyatakan tidak merasakan getaran gempa karena saat gejala alam itu terjadi dia sedang beraktifitas. ”Saya tadi sedang dirumah dan saya tak merasakan apa-apa, disekitar saya juga tak ada warga yang panic atau berlarian, mungkin karna skalanya kecil” ungkapnya.


 

Artikulli paraprak
Artikulli tjetër

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads