Aceh Ambil Bagian Dalam Jambore Asia Pasifik

Salman Iqbal – Antero

Sebanyak 30 orang kontingen pramuka kwartir Aceh akan mewakili Indonesia pada Jambore Asia Pasifik di Korea Selatan pada tanggal 4 hingga 9 agustus mendatang.

Kontingen Aceh tersebut akan bergabung bersama dengan ontingen dari 6 provinsi lainnya, dari pulau sumatra selain Aceh juga akan diwakili oleh Padang.

Ketua kwartir daerah Aceh, Muhammad Nazar, mengatakan keikusertaan Aceh kali ini merupakan yang ketiga kalinya secara berturut – turut, sebelumnya Aceh juga mengikutinya di Cibubur Indonesia dan Filipina, sedangkan kedepan Aceh juga akan mengikuti pramuka tingkat dunia di Swedia.

“tahun ini kita juga lolos ke amerika, dari luar pulau jawa hanya kita yang lolos, sekarang kita sedang menyesuaikan pramuka dengan beberapa kultur aceh sehingga ada beberapa kegiatan pramuka kita yang nggak ada ditempat lain, seperti tunas ramadhan” ujar Nazar.

Nazar mengharapkan kepada kontingen Aceh untuk memperkenalkan pariwisata dan kebudayaan Aceh di dunia luar, sebelumnya di pilipina  Aceh berhasil meraiah dua penghargaan dari lima yang disediakan.

Lebih lanjut nazar menambahkan  gerakan pramukan sekarang sudah diakui sebagai satu – satu nya pendidikan nonformal sehingga tetap dibiayai oleh pemerintah daerah.


Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads