Senam Kesegaran Jasmani ( SKJ ) pelajar digelar serentak pada Sabtu, 27 Agustus 2022.
Kegiatan yang digagas oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia ( Kemenpora RI) ini diadakan seacara offline di Plaza Utara Gelora Bung Karno Senayan Jakarta dan online melalui zoom meeting pada tiap-tiap provinsi di seluruh wilayah Indonesia.
SKJ ini diadakan dalam rangka Pemecahan Rekor MURI diikuti oleh satu juta pelajar Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Sederajat seluruh Indonesia.
Sementara itu, Provinsi Aceh berpartisipasi dalam kegiatan SKJ pelajar nasional bertempat di Stadion Mini Universitas Syiah Kuala, diikuti oleh 1000 pelajar terdiri dari MIN 26 Aceh Besar, MIN 20 Aceh Besar, SDN 57 Banda Aceh, MTsN 2 Aceh Besar dan Man 4 Aceh Besar.
SKJ pelajar di Aceh didukung oleh Dinas Pendidikan, Dinas Pemuda dan Olahraga Serta Ikatan Guru Olahraga Nasional ( IGORNAS). Salah satu tujuan dari SKJ pelajar ini yaitu mempercepat penyebaran SKJ Pelajar tahun 2021 untuk dapat diterapkan menjadi kegiatan rutin pada satuan pendidikan (setingkat SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA/Sederajat).
SKJ Pelajar dibuka secara resmi oleh Suryadi.,S.Ag selaku Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Aceh Besar, Ia mengharapkan dengan kegiatan SKJ Pelajar ini dapat membentuk peminpin-peminpin yang berakhlak mulia dan sehat secara jasmani maupunn Rohani.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan Training of Trainers (TOT) diikuti guru-guru olahraga yang berada di kawasan Banda Aceh dan Aceh Besar yang bertempat di Madrasah Terpadu Tungkop serta dihadiri oleh Dr.Muhammad Iqbal.,M.Pd.AIFO selaku Ketua Umum IGORNAS Provinsi Aceh.
Pada kesempatan lain, Rizki Trinanda.,S.Pd.Gr sebagai ketua panitia menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menjangkau seluruh wilayah di Provinsi Aceh dan menerapkan SKJ.
“Saya berharap dengan kegiatan kita pada sepanjang hari ini, dapat berdampak baik serta dapat diterapkan untuk generasi muda yang sehat secara jasmani”. Ungkap Rizki Trinanda.