Gubernur Provinsi Aceh, Irwandi Yusuf resmi melantik Nasrudin Daud sebagai Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Sabang (BPKS) yang baru menggantikan Syaiful Ahmad yang telah menyatakan mengundurkan diri dari kepala BPKS.
Polemik panjang tentang jabatan kepala BPKS yang terjadi selama ini, berakhir menyusul dikeluarkannya Surat Keputusan (SK) Gubernur Aceh selaku Ketua Dewan Kawasan Sabang (DKS) Nomor: 515/29/2010 tanggal 16 Februari 2010 tentang Pemberhentian dengan Hormat Syaiful Achmad dari Kepala BPKS, sekaligus menunjuk Nasruddin Daud yang saat ini menjabat Wakil Kepala BPKS sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BPKS.
Irwandi mengatakan kepala BPKS yang baru diharapkan untuk melanjutkan pengembangan kawasan sabang sehingga betul-betul menjadi pusat pertumbuhan ekonomi serta adanya peningkatan investasi.
Sementara itu kepala BPKS yang baru nasrudin daud mengatakan kedepan BPKS akan lebih berpacu untuk mengembangkan sektor-sektor unggulan seperti pariwisata, perikanan, indutri dan perdagangan, kepelabuhan dan industri maritim.
Dilain pihak mantan ketua BPK Syaiful Ahmad mengatakan pada tangal 5 Februari 2010 ia mengajukan surat pengunduran diri kepada Gubernur Irwandi Yusuf selaku Ketua Dewan Kawasan Sabang (DKS). Surat itu diajukan untuk menghormati keputusan DPRA yang sebelumnya menolak permohonan Gubernur Aceh agar dewan setuju menunda pengunduran diri Syaiful Ahmaddari Kepala BPKS.
http://www.radioantero.net/savedeposit/audio/feb 10/100219_SALMAN_PERGANTIAN KEPALA BPKS.mp3
Author: Salman Iqbal
Positon: Reporter