Dalam rangka memperkuat serta menumbuhkan kembali geliat aktifitas tertib berlalu lintas untuk menjadi suatu budaya di lingkungan sekolah, Capella Honda beserta Polres Langsa menggelar lomba pemilihan Patroli keamanan Sekolah Minggu (03/03/2024), di Aula dan halaman sekolah SMAN 3 Kota Langsa.
Acara yang diikuti oleh 7 utusan regu PKS mewakili beberapa sekolah di wilayah Aceh dan sumatera utara ini berlangsung dengan sangat kompetitif, Adapun beberapa poin penilaian yang ditampilkan untuk memilih kontestan terbaik dalam acara ini meliputi standar kompetensi yang wajib dimiliki oleh sebuah tim PKS, antara lain : Lomba cerdas cermat wawasan,Lomba PBB, Lomba tari gerakan Komando.
Beberapa sesi pertunjukan praktek simulasi bagaimana berkendara yang aman disertai penyampaian materi edukasi Safety Riding juga turut menjadi rangkaian acara yang di bawakan oleh tim Instruktur Safety Riding dari Capella Honda.
“Setelah melewati tahapan penjurian didapat hasil pemenang sekolah dari berbagai nominasi serta kategori PKS terbaik di acara ini”. Sebut IPDA Erni Puji Lestari mewakili salah satu juri penilai dari Polres Langsa.
Akhirnya tim PKS dari SMK Negeri 2 Karang Baru – Aceh Tamiang mengumpulkan poin tertinggi dalam acara ini sehingga terpilih sebagai pemenang kategori PKS terbaik yang berhak memperebutkan piala bergilir dari KASAT Lantas Polres Langsa.
Dengan terlaksananya acara ini, mudah mudahan kedepan lingkungan sekolah menjadi tempat pembentuk karakter dan menjadi percontohan ke masyarakat dalam penerapan tertib berlalu lintas di indonesia. #Cari_Aman dimulai dari diri sendiri.