Human Initiative sebagai salah satu NGO kemanusiaan internasional yang sedang berkembang, terus berupaya membuat program – program kemanusiaan yang dampak dan manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.
Salah satu fokus utama dari Human Initiative adalah child protect atau perlindungan anak, melalui program ini Human initiative terus berupaya menghadirkan berbagai kegiatan dalam pemenuhan hak – hak dasar yang harus didapatkan anak.
Melalui Orphan Kafala Program Human Initiative Aceh bekerjasama dengan Perhimpunan Profesional Kesehatan Muslim Indonesia (Prokami) Wilayah Aceh melakakukan medical chek up pada tanggal 16 dan 23 Oktober 2022, terhadap 250 anak yatim binaan Human Initiative.
Kegiatan dilaksanakan pada 7 titik yang tersebar di 3 kabupaten/ kota di Aceh, yaitu 1 titik di Kota Banda Aceh, 1 titik di kota Sabang dan 5 titik di Aceh Besar termasuk Pulo Aceh yang merupakan pulau terluar di Aceh Besar yang masih memiliki masalah kesehatan yang cukup komplit.
Menurut dr. Hendra Kurniawan, M. Sc., Sp. P(K), selaku Ketua Umum Prokami Wilayah Aceh, ini merupakan kerjasama pertama dan luar biasa bagi Prokami karena ini merupakan dedikasi dan amal kami sebagai profesional kesehatan muslim, mudah – mudahan kerjasama ini dapat terus berlanjut, ucapnya saat kami temui di salah satu titik pemeriksaan di Aceh Besar.
Sementara itu, Rauzalia, selaku Field Officer OKP HI Aceh sekaligus penanggung jawab kegiatan ini mengatakan kalau Medical Chek Up For Orphan ini merupakan program tetap dan berkelanjutan setiap tahunnya, kegiatan ini rutin kita lakukan setiap tahun, selain pemeriksaan kesehatan kita juga memberikan paket makanan sehat dan juga obat – obatan sesusai kebutuhan anak, bahkan jika ada anak yang perlu melakukan pemeriksaan lanjutan yang lebih serius kita juga memfasilitasi.
“Melalui kegiatan ini kami juga menghimbau dan mengajak seluruh masyarakat untuk dapat berkontribusi dan berdonasi pada kegiatan – kegiatan yang kami hadirkan, sehingga kegiatan ini dapat berlanjut di tahun berikutnya,” pungkasnya.