Pemerintah Indonesia masih menunggu keputusan dari pemerintah Arab Saudi terkait pelaksanaan ibadah haji tahun 2022 atau 1443 Hijriah.
Hal demikian disampaikan Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi disela-sela Silaturahmi dan Pembinaan ASN di Kantor Kementerian Agama Aceh, Jumat (21/01/2022).
Zainut Tauhid menyebutkan dalam waktu dekat, perwakilan dari pemerintah Indonesia akan berangkat ke Saudi untuk melakukan MoU terkait ibadah Haji 1443 Hijriah. Pihaknya pun berharap pemerintah Indonesia mendapatkan Kouta haji untuk tahun ini setelah dua tahun sebelumnya tertunda karena Pandemi Covid-19.
“Mudah-mudahan tahun 2022 diberikan Kouta Haji untuk Indonesia. Nanti kita akan ke Saudi untuk melakukan MoU disana terkait kepastian haji,” ujarnya.
Wamen Zainut Tauhid juga mengajak masyarakat Aceh untuk senantiasa berdoa agar covid-19 cepat berlalu sehingga pelaksanaan ibadah haji berjalan seperti sebelumnya.
Pada kesempatan itu Zainut Tauhid juga menyampaikan terkait sudah dimulainya pelaksanaan ibadah umrah dari Indonesia. Hingga saat ini kata dia hampir empat ribu jamaah umrah dari Indonesia sudah diberangkatkan ke Saudi.
Menurutnya, meskipun pemerintah Saudi sudah membuka pintu umrah sejak Agustus 2021, namun pemerintah Indonesia baru mulai melaksanakan sejak awal Januari 2022 ini.
Meski demikian pelaksanaan ibadah umrah dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat, dan seluruh calon jamaah umrah wajib melakukan karantina baik di tanah air maupun di Saudi.
“Sebenarnya Saudi sudah kasih izi sejak 10 Agustus, tapi Indonesia baru mulai Januari. Dan pemerintah Indonesia memastikan jamaah yang berangkat benar- benar dalam keadaan sehat,” lanjutnya.
Pada kesempatan itu Wamen mengingatkan kepada ASN Kemenag Aceh agar senantiasa melaksanakan Protokol Kesehatan secara ketat, mengingat Pandemi Covid-19 belum berakhir, bahkan saat ini ditemukan varian omicron.
“Jadi kita semua harus sabar dan ikhtiar karena ini adalah ujian dari Allah. Selain taat protokol kesehatan vaksinasi juga terus digenjot. Yang belum vaksin segera Vaksin,” tambahnya.