Ketua Dekranasda Aceh, DR. Ir. Dyah Erti Idawati, MT melakukan kunjungan kerja ke Palembang Sumatera Selatan, Senin (29/11).
Kedatangan Ibu Dyah disambut secara langsung oleh Ketua Harian Dekranasda Sumatera Selatan Ir HJ. Ernila Rizar.
Ibu Dyah tiba di Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II, Kota Palembang pukul 12.30 WIB didampingi oleh Duta Wisata Indonesia 2021 dan Rombongan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Aceh.
Dengan menggunakan kebaya motif Aceh, Ibu Dyah disambut secara hangat yang disuguhi sajian kuliner khas Sumatera Selatan.
Di Sumatera Selatan, Ibu Dyah dijadwalkan akan menghadiri Malam Puncak Anugerah Pesona Indonesia 2021 yang dilaksanakan di Kabupaten Musi Banyuasin pada 30 November 2021 dan lakukan kunjungan kerja ke Kriya Sriwijaya untuk melihat langsung pusat industri kerajinan di Sumatera Selatan.