Blood For Life Foundation dan Kick Andy Foundation bersama TNI menggelar pengukuran kaki palsu dalam rangka Hari Bakti TNI AU ke 74 tahun 2021 yang di Pusatkan di Banda Aceh .
Sebanyak 16 orang Disabilitas dari seluruh Kabupaten dan Kota se Aceh melakukan pengukuran kaki palsu di Lanud SIM, Blang Bintang, Aceh Besar Jumat (25/06).
Komandan Lanud Sultan Iskandar Muda (SIM) Kol.Pnb Hendri A Badawi mengatakan kegiatan ini merupakan sebuah bantuan dalam upaya mensupport masyarakat Aceh untuk lebih semangat, dan diharapkan dapat memberikan motivasi dan menunjang kehidupan lebih baik lagi
“Saya mengucapkan terimakasih atas bantuan kepada Kick Andy Foundation dan BFLF dalam upaya mensuport masyarakat kita mendapatkan bantuan kaki palsu,” ujarnya.
Sementara itu Michael dari Blood For Life Foundation (BFLF) mengungkapkan rasa syukur dapat mensukseskan kegiatan pengukuran kaki palsu bagi masyarakat Aceh, penerima kaki palsu pada hari ini dikhususkan untuk pelajar, Mahasiswa dan Kepala keluarga , salah satunya Farhat Abbas kelas 4 SD yang berasal dari Kuta Cabe Aceh Tenggara, dan juga Putri Rahayu yang berasal dari Aceh Barat.
Michael juga menambahkan nantinya hasil pengukuran kaki palsu hari ini akan langsung dibawa ke Surabaya untuk dicetak,
dan pemasangan kaki palsu akan dilaksanakan kembali pada tanggal 15 Juli mendatang di LANUD SIM bertepatan peringatan Hari Bakti TNI AU tahun 2021
Salah satu wali disabilitas bernama Putri Rahayu seorang pelajar yang sedang duduk di bangku kelas 5 Sekolah Dasar asal Aceh Barat mengatakan begitu terharu terhadap kepedulian yang dilakukan oleh Kick Andy Foundationandi , BFLF bersama TNI AU dalam aksi pengukuran kaki palsu. Pihaknya berterima kasih dan berharap kebaikan yang dilakukan dibalas oleh Allah SWT.
“Alhamdullilah, aneuk jeut ganto kaki, nyan cit dari lahee hana sempurna. Kehendak Allah taa’la kebi rezeki gaki. (Alhamdullilah anak saya bisa memiliki kaki pengganti, kakinya memang dari lahir sudah tidak sempurna),” katanya disela-sela pengukuran kaki palsu.