Ikatan Mahasiswa Pelajar dan Masyarakat (IMPM) Mutiara Raya melaksanakan Safari Ramadhan 1442 H di Mutiara Raya Kabupaten Pidie. Kegiatan tersebut berlangsung pada tanggal 17 April dan 24 April 2021 M.
Kegiatan Safari Ramadhan bertajuk “Saweu Gampong” disambut antusias Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Mutiara dan Mutiara Timur dan buka puasa bersama di Gampong Meunasah Karieng, kediaman Ketua APDESI Mutiara Timur, Saiful.
Tim safari juga dijamu buka puasa di kediaman tokoh mutiara, H Jamaluddin Abdullah, SP pada safari kedua, Sabtu (24/04/2021). Buka puasa bersama turut dihadiri Camat, seluruh mukim, keuchik Mutiara dan Mutiara Timur serta tokoh masyarakat.
Ketua Umum IMPM Mutiara Raya, Zulmahdi Hasan mengatakan, safari Ramadhan bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga Mutiara Raya sekaligus saweu gampong. Kemudian memperkenalkan kembali organisasi paguyuban Mutiara Raya yang berpusat di Banda Aceh.
“Alhamdulillah safari ramadhan sukses kita laksanakan. Masyarakat Mutiara di gampong sangat antusias mengikuti safari tersebut,” kata Zulmahdi, Minggu (25/4/2021).
Zulmahdi menyampaikan terima kasih kepada Ketua APDESI Mutiara dan Mutiara Timur, dan juga tokoh mutiara, H Jamal Abadi dan seluruh pihak yang telah memfasilitasi acara tersebut.
“Terima kasih juga kepada pihak masjid dan meunasah yang telah menerima kami dengan semangat. Rasa terima kasih ini juga saya ucapkan kepada tim safari, semoga Allah Swt memperkuat ikatan silaturahmi di manapun kita berada,” ujarnya.
Sementara itu tokoh Mutiara, H Jamaluddin Abdullah, SP populer dengan panggilan Haji Jamal Abadi menyampaikan apresiasi kepada tim safari. Ia berharap ke depan ukhwah seperti ini terus dirajut.
“Kami warga mutiara raya berkomitmen untuk terus membantu asrama putra dan putri. Tak hanya itu, kami juga terus mendukung segala bentuk kegiatan masyarakat positif seperti ini, apalagi demi kemaslahatan masyarakat kita,” kata Jamal.
Sebelumnya, Ketua Panitia Safari Ramadhan, Dr Salman Abdul Muthalib mengatakan, kegiatan safari ini dilaksanakan di 21 masjid dan 9 meunasah di seluruh kecamatan Mutiara Raya. Kegiatan safari pertama dilaksanakan di kecamatan Mutiara Timur. Sedangkan untuk tanggal 24 April dilaksanakan di kecamatan Mutiara.
“Insya Allah sesuai perencanaan kegiatan kita, kegiatan safari akan diisi ceramaah terawih oleh tokoh Mutiara, Dr Ir Basri A Bakar, Dr Hasanuddin Yusuf Adan, Dr Fauzi Ismail, dr. Sulaiman Yusuf, SpA, Wirzaini Usman, M.I.Kom, Angkasah Juned, Sayed Azhar, Zuhri MS Adan, DR Sofyan A Gani, AKBP. Sulaiman Yusuf, maupun tokoh Mutiara Raya lainnya,” kata Salman didampingi Sekretaris Panitia, Rauzatullah.