Peringati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56, Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Aceh, Dyah Erti Idawati menyerahkan bingkisan kepada sejumlah tenaga medis yang bekerja di UPTD Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Aceh. Banda Aceh, Kamis (12/11/2020).
Kedatangan Dyah disambut oleh Kepala Dinas Kesehatan Aceh dr. Hanif, Kepala UPTD Balai Laboratorium Kesehatan dan pengujian alat kesehatan dr. Hasnani, dan Kepala seksi pengujian alat kesehatan Khairul abidin.
Bingkisan yang diberikan berupa suplemen kesehatan serta buah-buahan yang di anggap mampu meningkatkan imunitas bagi para tenaga kesehatan yang berjuang dalam penanganan covid-19, khususnya para nakes yang bekerja di Laboratorium Mobile Polymerase Chain Reaction (PCR).
“Semoga dengan ini bisa memberikan manfaat dan meningkatkan imunitas nakes kita yang sudah lelah bekerja siang malam untuk penanganan covid-19,” kata Dyah sambil menyerahkan bingkisan.
Penyerahan bingkisan tersebut, Kata Dyah sebagai bentuk apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada seluruh tenaga kesehatan yang terus berjuang keras dalam penanganan dan pencegahan covid-19.
“Kita tahu, pekerjaan ini sangat tidak mudah. Tenaga kesehatan berisiko tinggi terpapar virus covid-19, jadi dengan bingkisan ini semoga sedikit membantu nakes kita,” ujar Dyah.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Aceh dr. Hanif, menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan kepada paramedisnya, khususnya yang menangani covid-19 secara langsung.
“Terima kasih untuk Ibu Dyah Erti Idawati selaku Ketua PKK Aceh sekaligus wakil ketua satgas covid 19 Aceh, yang ikut mengantar langsung bingkisan ini untuk petugas lab PCR,” kata Hanif.
#satgascovid19#ingatpesanibu#ingatpesanibupakaimasker#ingatpesanibujagajarak#ingatpesanibucucitangan#pakaimasker#jagajarak#jagajarakhindarikerumunan#cucitangan*#cucitangandengansabun