omisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh mulai menggelar rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019. Rekapitulasi ditargetkan selesai dalam lima hari.
Rapat pleno penghitungan suara digelar di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) di Banda Aceh, Selasa (7/5/2019). Rapat dimulai sejak pukul 09.30 WIB dan para saksi serta tamu duduk di kursi anggota dewan.
Baca juga: Rekapitulasi KPU, Prabowo Ungguli Jokowi di Cimahi-Bandung Barat
Proses rekapitulasi suara ini mendapat pengawalan ketat dari pihak kepolisian. Personel polisi berjaga-jaga mulai dari gerbang hingga pintu masuk ke dalam gedung dewan.
Sidang rapat pleno dipimpin Ketua KIP Aceh Samsul Bahri. Pleno tersebut juga dihadiri panwas dan perwakilan KIP Kabupaten/Kota.
“Kita targetkan pleno ini akan selesai paling lama pada Minggu (12/5) nanti. Harapan kami dan kita semua, pleno dapat berjalan baik dan lancar,” kata Samsul di depan tamu yang hadir.
Menurut Samsul, sejak pemilihan pada 17 April lalu hingga proses pemungutan suara berlangsung lancar dan aman. Ia mengungkapkan, selama ini belum ada hambatan dan gejolak yang berarti.
“Masyarakat Aceh telah cerdas dalam berdemokrasi,” jelas Samsul.
Sementara itu, Komisioner KIP Aceh Agusni, menjelaskan, sidang pleno tersebut diikuti oleh 18 kabupaten/kota yang sudah selesai menggelar rekapitulasi. Sementara lima wilayah yaitu Aceh Tenggara, Aceh Utara, Singkil, Gayo Lues, dan Aceh Besar hingga kini masih menggelar pleno tingkat kabupaten.
“5 kabupaten/kota yang hingga hari ini sedang menyelesaikan pleno di tingkat kabupaten karena memang ada beberapa PPK di tingkat kecamatan yang belum menyelesaikan pleno rekapitulasi. Setelah selesai nanti langsung dibawa ke Banda Aceh untuk bergabung bersama kita,” jelas Agusni. detik