Ketua Pengurus Pusat Perbasi Danny Kosasih, kembali melantik Kharul Amal sebagai Ketua Umum Perbasi Aceh.
Dalam arahannya, Danny meminta pengurus yang baru dilantik untuk mengembalikan kejayaan bola basket Aceh, sehingga pada PON 2024 mendatang bisa meraih prestasi, dengan mengandalkan atlet putra-putri asli Aceh.
“Saya berharap pak Khairul Amal mengembalikan masa-masa keemasan bola basket Aceh. PON 2024 Aceh harus bisa menorehkan prestasi terbaik,” ujar Danny di Banda Aceh, Senin.
Sementara itu Pengurus Koni Aceh Syafriel Anthony juga berharap pengurus basket yang baru dilantik mampu mengembalikan kejayaan basket Aceh.
“Semoga kepengurusan dibawah ketua umum Khairul Amal bisa mengembalikan kembali kejayaan basket Aceh,” ujarnya.
Ketua Umum Perbasi Aceh Khairul Amal mengakui saat ini basket menjadi salah satu olah raga yang popular dan disukai oleh anak-anak Aceh. Khairul Amal mengharapkan dukungan dari semua pihak untuk mengembalikan kejayaan basket Aceh, khususnya dalam rangka menghadapi PON 2024.
“Tanpa didukung anggaran yang cukup, basket hanya akan menjadi olahraga rakyat saja. Oleh karena itu dukungan dari semua pihak sangat dibutuhkan agar bola basket Aceh kembali bisa berbicara di tingkat Nasional,” ujar Khairul Amal.