PT. Harum Jaya bersama dengan Ikatan Keluarga Besar Dayah Terpadu Al-Muslimun (IKABA) Lhoksukon memberi santunan kepada 200 anak yatim di wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar.
Santunan tersebut diberikan secara simbolis kepada 75 anak yatim oleh Direktur Utama PT Harum Jaya, Mansur Syakban pada kegiatan buka puasa bersama di Rumah Cagar Budaya Simpang Lima, Banda Aceh, Senin (4/06/2018).
Turut hadir dalam berbuka puasa tersebut Ketua IKABA Agus Hidayat Thaib, dan ratusan Alumni Dayah Terpadu Al-Muslimun yang berdomisili di Banda Aceh dan Aceh Besar.
Dirut PT Harum Jaya, Mansur Syakban mengatakan, santunan yang diberikan kepada ratusan anak yatim di Banda Aceh dan Aceh Besar itu merupakan salah satu program CSR perusahannya.
“Santunan ini bagian dari program CSR PT Harum Jaya yang dikemas dalam program keberkahan Ramadhan,”kata Mansur Syakban kepada wartawan di Banda Aceh.
Pada bulan suci Ramadhan tahun ini, kata dia, pihaknya menyantuni sebanyak 200 anak yatim, namun pada berbuka puasa bersama ini hanya disantuni 75 anak yatim, dan selebihnya akan diserahkan secara door to door atau ke rumah-rumah yang telah di data.
“Kita harapkan dengan santunan tersebut bisa meringankan beban anak yatim di bulan suci Ramadhan 1439 hijriyah,”harap Mansur Syakban yang juga alumni Dayah Terpada Al-Muslimun tersebut.
Selain itu, tambah dia, buka puasa bersama dan santunan anak yatim tersebut yang dikemas dalam Program Keberkahan Ramadhan yang diselengarakan IKABA dengan PT Harum Jaya untuk menjalin silaturrahim antara alumni Dayah Terpada Al-Muslimun.
“Saya selaku alumni mempunyai tanggungjawab moral untuk ikut membesarkan IKABA yang merupakan tempat berkumpulnya alumni Dayah Terpada Al-Muslimun,”jelasnya.
Selain dana CSR PT Harum Jaya digunakan untuk menyatuni anak yatim, tambah Mansur, pihaknya juga mempuyai tanggungjawab sosial sosial lainya untuk menyalurkan dana CSR untuk kegiatan-kegiatan sosial lainnya.
“Dana CSR yang disediakan perusahaannya cukup besar agar dapat digunakan untuk kegiatan yang bersifat sosial bagi masyarakat Aceh kurang mampu,”ungkapnya.
Untuk menyalurkan dana CSR itu, kata Mansur, PT. Harum Jaya ingin melibatkan IKABA dalam penyaluran CSR untuk kegiatan-kegiatan yang bersifat sosial di wilayah provinsi itu.
Sementara itu, Ketua IKABA, Agus Hidayat Thayib mengucapkan terimakasih kepada Dirut PT Harum Jaya Mansur Syakban yang telah membesarkan nama IKABA, dan ikut mendukung program-program IKABA.
“Semoga PT Harum Jaya akan terus sukses dan berjaya. Terus berjaya sebagaimana nama perusahaannya, sehingga terus mampu memberi kontribusinya kepada Dayah Al-Muslimun dan alumninya kedepan,”pungkasnya. (Rel)