Polisi Minta Media Berkontribusi Ciptakan Pilkada Damai

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Hendri Budiman, meminta kepada awak media untuk bersama-sama menciptakan Pilkada aman dan damai di Aceh, sehingga dapat terlaksana dengan sukses.

Ketika bersilaturrahmi ke Kantor Aliansi Jurnalis Independen (AJI) di Lhokseumawe, Jumat, Kapolres menyatakan, media memiliki peran besar terhadap suksesnya Pilkada, karena pemberitaannya berdampak besar bagi masyarakat.

Oleh karena itu, Kapolres meminta, apabila berita yang tidak begitu penting dan dapat menimbulkan konflik, sebaiknya dihindari, sehingga tidak berbias kepada persoalan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kami mengharapkan kepada kawan-kawan media, apabila informasi yang tidak begitu penting dan dapat menimbulkan konflik, sebaiknya dihindari saja untuk dipublikasikan. Supaya tidak berbias kepada persoalan Kantibmas,” pinta Hendri Budiman.

Sementara itu, Ketua AJI Lhokseumawe Masriadi Sambo mengatakan,  untuk wartawan yang tergabung dalam organisasi AJI, pihak kepolisian tidak perlu risau, karena pada umumnya mereka sudah mengantongi kartu lulus uji kompetensi wartawan, mulai dari tingkat wartawan muda, madya hingga tingkat utama.

Sehingga, lanjut dia, dalam penulisan berita tetap memperhatikan kode etik, etika dan mampu menganalisis pemberitaan dengan baik terhadap dampak atau bias dari sebuah pemberitaan yang dikeluarkan.

Bahkan dalam kesempatan itu, ia mengajak Kapolres untuk melakukan sebuah kegiatan diskusi kepada semua wartawan yang ada di Lhokseumawe tentang pemberitaan dan kaitannya dengan Pilkada damai.

Kapolres juga sangat setuju dengan saran Ketua AJI Lhokseumawe, serta bersedia menjadi salah satu pemateri untuk kegiatan dimaksud, karena sangat penting untuk memberikan pemahaman dan informasi terhadap pilkada yang aman dan damai.

ANTARA

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads