Wakil Walikota Banda Aceh Zainal Arifin atau yang akrab disapa Keucik Zainal memberikan apresiasi kepada pihak Omar Smart Memory (OSM) dibawah pimpinan Abdul Shabur yang telah menyelenggarakan training hafal cepat menggunakan otak kanan.
Apresiasi ini disampaikan Keucik Zainal, Minggu (30/8/2015) saat membuka acara tersebut di gedung Aceh Community Center (ACC) Sultan Selim. Training ini mendapat antusias yang sangat tinggi dari kalangan pelajar di Banda Aceh dan Aceh Besar.
Menurut Keuchik Zainal, training hafal cepat menggunakan otak kanan ini sangat membantu para pelajar dalam belajar disekolah dan dalam kehidupan sehari-hari.
Kata Keuchik Zainal, kepemilikan daya ingat yang baik merupakan idaman bagi setiap individu dalam profesi apapun. Tentunya daya ingat akan menjadi penunjang karier dan prestasi kita di masa yang akan datang.
Katanya juga, saat ini skor IQ merupakan tolok ukur yang digunakan untuk menggambarkan tingkat kecerdasan seseorang. Para pakar menunjukkan bahwa penggunaan otak secara optimal melalui peningkatan daya ingat berkontribusi pada optimalisasi IQ individu.
Keuchik Zainal menyebutkan, ini sebuah terobosan baru karena metode pembelajaran yang ada selama ini terlalu dominan menggunakan otak kiri saja sehingga untuk menghafalkan materi pelajaran/kuliah maupun materi yang lain terasa berat dan membosankan, akibatnya hasilnya kurang optimal.
Sementara itu, Direktur OSM, Abdul Shabur mengungkapkan training ini menggunakan metode pembelajaran unik yang memberdayakan dengan optimal potensi otak kanan untuk belajar, mengingat, dan menghafal suatu hal dengan cara yang unik.