Komunitas @iloveaceh bersama dengan ILATeam Management akan menggelar peringatan Hari Sanger untuk pertama kalinya dengan mengangkat tema “Everyday is Sanger Day” pada Minggu, (12/10/2014) di Solong Mini Lampineung, Banda Aceh.
“Hari Sanger ini memang awalnya kita gerakkan di media sosial akun @iloveaceh lewat tagar #SangerDay, tujuannya untuk menjadikan #SangerDay sebagai peringatan rutin tahunan di Aceh dan memperkenalkan kopi Sanger sebagai salah satu minuman khas asal Aceh,” ujar M. Antonio Gayo selaku penanggung jawab kegiatan.
Anton menambahkan, Sanger yang merupakan kopi dengan cita rasa khas Aceh ini memang beda dari kopi susu biasanya, diharapkan even kecil yang berbasis komunitas ini ikut menjadi daya tarik wisatawan ke Aceh.
“Kegiatan ini memang sederhana, setidaknya Hari Sanger bisa sampai gaungnya ke tingkat nasional maupun internasional. Komunitas @iloveaceh juga berhadap #SangerDay bisa membangkitkan kepedulian masyarakat terhadap minuman yang punya sebutan “sama-sama ngerti” alias sanger ini,” jelas Anton.
Pada peringatan Hari Sanger nanti, Komunitas @iloveaceh juga akan mengajak sejumlah lintas komunitas untuk ikut berpartisipasi, serta sejumlah followers dan beberapa pembicara sebagai narasumber yang dikemas secara santai sambil nyanger.
Semantara itu, jelang seminggu peringatan Hari Sanger akan ada pula lomba #ilovesanger Photo Contest, dimana peserta lomba bisa mengunggah foto lewat Twitter dan Instagram.
Untuk ketentuan lomba dan informasi #SangerDay selanjutnya, dapat langsung lihat dilinimasa akun Twitter @iloveaceh.