PPP Tidak Hambat Kader Perempuan

Meskipun berstatus sebagai partai berazaskan Islam, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tidak pernah menghambat kemajuan dari kader-kader perempuan yang berkecimpung dalam partai berlambang ka’bah tersebut.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang  (DPC) PPP kota Banda Aceh Illiza Sa’adudin Djamal mengatakan PPP tidak kesulitan memenuhi kauta 30 persen caleg perempuan pada pemilu 2014 mendatang, Illiza berharap perempuan PPP mampu berperan dalam masyarakat sehingga dipilih pada pemilu mendatang.

“Alhamdulillah kita PPP adalah partai berazaskan Islam namun tidak pernah menghambat kader-kader perempua, dan kita tidak kewalahan untuk memenuhi kauta 30 persen”lanjutnya.

Illiza menambahkan pada pemilu 2009 lalu, PPP juga memenuhi  kauta untuk calon perempuan, namun tidak ada yang terpilih, menurut Illiza perempuan penting untuk duduk di legislative terutama untuk mendukung kebijakan-kebijakan yang pro pada perempuan.

“kita juga ingin memberikan penyadaran bagi masyarakat bahwa perempuan jadi anggota dewan itu penting”lanjut dia.

Sementara itu pada pemilu 2014, Illiza menargetkan PPP Banda Aceh meraih satu kursi untuk setiap daerah pemilihan (dapil) di Banda Aceh, atau lima orang untuk lima Dapil di Banda Aceh.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads