Puluhan mahasiswa dari Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala Banda Aceh kamis pagi melakukan aksi guna menuntut dievaluasinya pejabat pada jurusan Agroteknologi. Mahasiswa menilai ketua jurusan Agroteknologi harus bertanggung jawab atas perlakuan beberapa dosen yang cenderung arogan kepada mahasiswa.
Rahmat Hidayat Koordinator aksi menyatakan ketua jursan Agroteknologi telah bertindak semena-mena kepada mahasiswa dalam pemberian nilai mata kuliah bahkan dalam pengambilan beasiswa pun mahasiswa masih disulitkan dengan system birokrasi yang tidak jelas.
Para mahasiswa juga meminta kepada ketua Jurusan agar tidak melakukan pengeluaran atau DO dari kampus tanpa adanya surat teguran, mahasiswa juga mengancam akan menduduki kampus jika dalam seminggu ini tidak dilakukan perubahan pada jurusan Agrotekhnologi.
Sementara itu pendengar Jurusan Agroteknologi adalah jurusan baru yang dibentuk tahun 2008 setelah peleburan 3 jurusan di fakultas Pertanian Unsyiah serta menggunakan system Kurikulum Berbasis Kompetensi.
Aksi mahasiswa dari Jurusan Agroteknologi tersebut berlangsung selama 2 jam yang dimulai pukul 09.00 pagi, sebelum berorasi di Fakultas Pertanian mahasiswa juga mengarak berkeliling kampus.
http://radioantero.net/savedeposit/audio/maret 10/100325_fikri_mahasiswa tuntut reformasi agroteknology.MP3
Author: Rizal Fikri
Positon: Reporter