Pemerintah Aceh Fasilitasi Pemulangan Jenazah Mahasiswa Aceh yang Meninggal di Mesir

Pemerintah Aceh melalui Dinas Sosial Aceh bertakziah ke rumah almarhum Muhammad Ikram Zamzami (25) yang beralamat di Gampong Ajun Jempet, Kecamatan Darul Imarah, Kabupaten Aceh Besar, Minggu (21/4/2019).

Muhamad Ikram Zamzami adalah bungsu dari pasangan Zamzami dan Nurlaela yang sedang kuliah di Al – Azhar Kairo dan meninggal di Rumah Sakit El-Safarat, Mesir.

Kedatangan Kepala Dinas Sosial Aceh, Alhudri bersama rombongan merupakan perintah dari Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah untuk membahas upaya pemulangan jenazah almarhum yang sedang menuntut ilmu di Mesir.

“Kami Pemerintah Aceh turut belasungkawa atas meninggalnya adik kita Muhammad Ikram Zamzami,” kata Alhudri.

Di hadapan masyarakat dan orang tua almarhum, Alhudri mengatakan, Pemerintah Aceh melalui Dinas Sosial Aceh siap memulangkan jenazah almarhum yang saat ini masih di Rumah Sakit El-Safarat Kairo.

“Kepada kami, Pak Plt berpesan agar tolong dipulangkan jenazah almarhum ke Aceh. Makanya kami hadir di sini sambil bertakziah,” kata Alhudri.

Aceh siap menanggung biaya pemulangan almarhum dari Mesir, karena pemulangan warga Aceh dari luar negeri merupakan tanggung jawab Pemerintah Aceh melalui Dinas Sosial Aceh.

“Sebelumnya kita juga sering melakukan pemulangan. Karena itu jika belum ada yang memulangkan, akan kita pulangkan,” katanya.

Alhudri juga menghubungi langsung Ninik, Pejabat di Kantor Kedutaan Besar RI (KBRI) di Kairo, Mesir.

Dalam pembicaraan dengan pejabat KBRI tersebut, Alhudri mengatakan bahwa Dinas Sosial Aceh akan menanggung semua pembiayaan pemulangan hingga sampai ke rumah duka.

“Tadi kita sudah terhubung dengan orang KBRI. Kita sudah meminta agar dipulangkan segera, sementara biaya akan kita tanggung sepenuhnya,” jelas Alhudri.

Kepada ayah almarhum, Zamzami, Alhudri juga memberikan sedikit santunan sambil menyampaikan salam dari Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah.

Sementara itu Zamzami menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Aceh dan Dinas Sosial Aceh atas kunjungan dan rencana pemulangan jenazah anaknya dari Kairo, Mesir.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads