Wagub : Masih Ada Aspirasi Membantu Masjid Kemudian Ada Fee-nya

Wakil gubernur Aceh Nova Iriansyah meminta agar bantuan-bantun untuk pembangunan masjid yang berasal dari aspirasi DPR Aceh maupun DPRK Banda Aceh, agar tidak ada praktek-praktek yang tidak dibenarkan agama.

Hal demikian disampaikan Wakil Gubernur Aceh Nova Iriansyah pada kegiatan ground breaking pembangunan Masjid Baitul Mukminin Lamteh Banda Aceh, Rabu (03/01/2018).

Turut hadir pada kegiatan itu walikota Banda Aceh Aminullah Usman, Ketua DPRK Banda Aceh Arif Fadillah beserta Anggota DPRK Banda Aceh Isnaini Husda, Royes Ruslan, dan Aiyub Bukhari.

Wagub menyebutkan manyoritas pembangunan masjid di Aceh dilakukan sendiri dengan swadaya dari masyarakat setempat.

Wagub mengaku sangat menghargai gagasan dari masyarakat untuk membangun dan memakmurkan masjid di daerahnya masing-masing, namun ia berharap agar semua upaya memakmurkan masjid dilakukan dengan sebaik-baiknya.

“Kalau ada bantuan aspirasi misalnya, baik itu dari DPRK apalagi DPRA, jangan ada praktek-praktek yang tidak dibenarkan oleh aturan, apalagi oleh agama, karena masih ada praktek aspirasi membantu masjid kemudian ada fee nya,”ujar Nova.

Pada kesempatan itu wagub juga mengingatkan bahwasanya masjid bukan hanya sekedar sebagai tempat ibadah shalat fardhu semata, akan tetapi juga menjadi tempat untuk pembinaan umat, pendidikan Islam dan penyebaran Islam.

Nova mengakui, banyak tantangan dan serangan yang dihadapi umat Islam akhir-akhir ini, baik itu dengan dalih kemanusiaan, dalih toleransi dan berbagai dalih lainnya yang menyasar langsung pada akidah umat Islam.

“Alhamdulillah di Aceh persatuan dan kesatuan umat Islam masih sangat baik, dan hubungan dengan umat beragama lainnya juga cukup baik, maka wajar kita menjadi contoh dalam hal toleransi beragama,”ujarnya.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads