Zaini Minta CSR Bank Aceh Ditingkatkan

Gubernur Aceh, Zaini Abdullah menyerahkan bantuan hibah PT. Bank Aceh  berupa empat unit Bus Sekolah dari program SCR (Corporate Social Responsibility) kepada tiga universitas dan satu dayah di Pendopo Gubernur Aceh, Kamis (8/6).

Empat bus tersebut diserahkan kepada Universitas Teuku Umar, Universitas Malikussaleh, Universitas Samudera dan Lembaga Dayah Ummul Ayman Samalanga Pimpinan Tgk H. Nuruzzahri Yahya (Waled Nu).

Gubernur Aceh,  Zaini Abdullah mengatakan, bantuan Bus Sekolah merupakan bentuk dukungan PT. Bank Aceh bagi dunia pendidikan di Aceh. Ia berharap, bantuan tersebut dapat dimanfaatkan untuk mendukung operasional dan aktivitas belajar mengajar di lembaga pendidikan penerima bantuan.

Zaini Abdullah menjelaskan, program CSR dari PT. Bank Aceh telah banyak memberikan bantuan sosial seperti Bantuan sosial bencana alam, Bantuan dan dukungan dalam pelaksanaan kegiatan keagamaan, sosial, ekonomi, kesehatan, pendidikan dan olahraga serta kebudayaan.

“Tahun lalu Bank Aceh telah menghibahkan 25 unit mobil ambulance kepada seluruh kabupaten / kota se Aceh,” kata Gubernur Zaini.

Untuk tahun ini lanjut Zaini, PT. Bank Aceh sudah menyerahkan 24 unit Bus sekolah kepada seluruh kabupaten dan kota se-Aceh.

Zaini Abdullah mengatakan, selaku Kepala Pemerintahan Aceh dan pemegang salam pengendali bank Aceh, ia akan terus mendorong agar program CSR dapat terus ditingkatkan dan menyentuh masyarakat langsung. Salah satu fokus perhatian untuk program CSR itu adalah dukungan bagi dunia pendidikan.

Pada kesempatan tersebut, Zaini Abdullah juga menyampaikan bahwa Agustus tahun ini PT. Bank Aceh akan mengubah sistem usahanya, dari bank konvensional menjadi bank syariah.

Langkah tersebut kata Zaini merupakan sejarah baru dalam dunia perbankan Indonesia, sebab PT. Bank Aceh satu-satunya bank umum di Indonesia yang mengubah sistem secara menyeluruh menjadi bank syariah.

“Saat ini kita sedang menunggu pencabutan Qanun  Spin off oleh DPRA, kita harap bisa cepat selesai agar apa yang ditunggu masyarakat dapat segera terwujud,” kata Zaini.

Berita Terkait

Berita Terkini

Google ads